Bekerja di negeri orang selama bertahun-tahun terkadang membuat kita merasa homesick. Seperti Pak Kim, salah satu supplier kantorku yang telah lama bekerja di Amerika, terkadang beliau merasa kangen bisa berkumpul dengan keluarga saat perayaan Chuseok. Namun apa daya, Chuseok bukan hari libur resmi di Amerika meskipun punya kemiripan dengan Thanksgiving Day.
Pak Kim pun belum tentu bisa mengajukan cuti. Sering kali ada pekerjaan mendadak yang harus ia kerjakan. Biasanya di hari itu Pak Kim akan pergi ke H-Mart Food Court saat jam makan siang untuk mengobati rasa kangen sekaligus membangkitkan kenangan masa lalunya. Kenapa H-Mart Food Court? Soalnya menu makanan di sini punya rasa dan penyajian yang benar-benar autentik.
Saat menginjakkan kaki pertama kali, kamu akan merasakan atmosfer yang mirip dengan Grand Lucky di SCBD. Lantai satunya groceries, sedangkan food courtnya terletak di lantai dua. Semuanya lengkap menawarkan aneka ragam makanan populer Asia mulai dari makanan khas Jepang, Korea, Taiwan, China juga Vietnam, bahkan banyak yang langka dan hanya bisa ditemukan di H-Mart saja.
Kalau kamu lagi lowong dan mau berkunjung ke H-Mart, datanglah ke salah satu gerai terluas yang berlokasi di 1961 High House Road, Cary, NC 27519. Berikut list resto yang wajib kamu coba versi Pak Kim:
Kang Nam Town
Bagai tumbu ketemu tutup, bagi Pak Kim masakan di Kang Nam Town mengingatkannya akan masakan sang nenek di Jeonju. Psst, disini Japchae nya bestseller lho. Mienya begitu lembut dan kenyal, dagingnya empuk dan kaldu jamurnya gurih banget. Cocok dimakan saat cuaca mulai dingin, tubuh auto hangat dalam sekejap.
Sogongdong Tofu & BBQ
Ingin merasakan langsung sensasi mewah masakan Itaewon? Cuss pesen Soondooboojjigae di Sogongdong Tofu & BBQ. Kamu bisa tambahkan Beef Short Ribs, Beef Bulgogi, Chicken Bulgogi, Bibimbap, Kimchi, Tofu Soup atau Pork Bulgogi sebagai lauk pelengkap.
Mat Jib
Ogah makan berat? Makan di Mat-Jib aja! Resto favorit ayahanda Pak Kim ini menjual aneka cemilan serta hidangan pembuka perpaduan Amerika, Korea dan Jepang mulai dari sushi, hot dog hingga corn dog. Harganya juga relatif murah kok sekitar $3 – $8 saja (sudah termasuk tip). Kalo kamu ragu, kamu bisa nyicip dulu sample menu di food stallnya.
don-Don Japanese Noodle & Rice Bowl
Kalo lagi kangen sama Hwang Mei Ji, keponakannya yang kini tinggal di Jepang, Pak Kim suka banget makan disini. Tiap kali pesan Pork Katsudon, Pak Kim selalu teringat ketika Mei Ji meremas bajunya sambil bilang dengan suara cemprengnya ‘don-Don, I Want don-Don, uncle!’ Memang sih, pas aku cobain, rasanya seenak itu. Potongan daging besar lengkap dengan gyoza udang disiram dengan kuah kaldu, hmm nikmatnya!
Love Bao Taiwanese Kitchen
Adik ipar Pak Kim suka banget ngirimin makanan ke rumah, apalagi kalau dia abis jalan-jalan ke Taiwan. Cuma entah mengapa tahun-tahun belakangan ini mereka menyetop semua kiriman makanan ke Pak Kim. Mungkin lagi mode hemat kali ya kan inflasi kian meninggi sekarang.
Jadilah Pak Kim suka pesen Fish Ball Soup, Pork Ball Soup, Seaweed Miso Soup dan Fish Miso Soup disini. Kata Pak Kim, sup ini bagus disantap untuk meredakan pengar akibat mabuk. Sensasi hangat dari semangkuk sup akan melegakan perutmu sekaligus meningkatkan asupan protein dan elektrolit.
Dari kelima resto tadi, tertarik nyoba yang mana nih guys? Kalo aku sih gak sabar pengen nyobain Pork Ball Soup di Love Bao Taiwanese Kitchen. Kayaknya enak deh sharing makan sama keluarga di weekend.
Baca Juga: Kenikmatan Lentog Tanjung, Kuliner Rakyat yang Legendaris dari Kota Kudus