Bahasa Inggris sudah menjadi salah satu skill dasar yang wajib dimiliki oleh siapapun sekarang. Berkembangnya teknologi informasi membuat komunikasi dengan orang lain di belahan bumi mana pun menjadi lebih mudah. Bahkan, untuk bekerja di luar negeri tanpa ke sana pun jadi lebih mudah. Itulah mengapa orang yang bisa berbahasa Inggris jauh lebih unggul dalam berbagai kesempatan, baik dalam karir maupun pengembangan diri.
Walaupun banyak dari kita yang sudah berinteraksi dengan Bahasa Inggris sejak masih sekolah dasar atau sekolah menengah, tapi nggak semua bisa menguasai bahasa Inggris. Ada beberapa yang hanya menjadikan bahasa Inggris sebagai formalitas. Saat ini, ada banyak website maupun aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk belajar bahasa asing, baik berbayar maupun gratis. Meskipun begitu, beberapa fitur yang gratis pun juga tidak bisa dianggap remeh karena sudah cukup membantumu belajar.
1. Busuu
Salah satu aplikasi yang sering direkomendasikan oleh para polyglot, orang-orang yang bisa berbahasa lebih dari tiga, adalah Busuu. Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur untuk belajar Bahasa Inggris dengan lengkap. Tidak hanya belajar kosakata dan percakapan sehari-hari, kamu juga bisa belajar tentang grammar dan pronunciation di sini. Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fasilitas penerapan bahasanya. Ada kosakata yang digunakan untuk traveling, bisnis, maupun hiburan.
Aplikasi ini bisa digunakan untuk semua kalangan, baik pemula hingga yang sudah mahir. Ada berbagai macam tingkat, mulai A1 (beginner) bagi para pemula, hingga C1 (advanced) yang sudah berbahasa secara profesional. Kamu juga akan mendapatkan feedback untuk tantangan yang ada di akhir materi dari pengguna lain.
Nggak cuma Bahasa Inggris saja yang bisa kamu pelajari di sini. Ada Bahasa Jepang, Korea, Spanyol, Prancis, Belanda, hingga Jerman. Walapun aplikasi kali ini berbayar, tapi kamu tetap bisa belajar Bahasa Inggris dengan fitur yang lumayan lengkap.
2. Beberapa Aplikasi dari British Council
Aplikasi yang dimiliki oleh perusahaan kursus Bahasa Inggris dari United Kingdom ini mengembangkan beberapa aplikasi belajar secara gratis sesuai dengan kebutuhanmu. Oleh karena itu, sangat cocok untukmu yang ingin memperdalam salah satu aspek dalam berbahasa, bisa bagian listening atau grammar. Dikarenakan aplikasi ini berasal dari Inggris, tentu pengucapan Bahasa Inggrisnya menggunakan aksen British. Adapun aplikasi lainnya, seperti LearnEnglish Grammar, LearnEnglish Podcsat, LearnEnglish Kids: Playtime, LearnEnglish Sounds Right, hingga Johnny Grammar Word Challenge.
3. HelloTalk
Kamu ingin mengasah kemampuan speakingmu dengan native speakers? Aplikasi HelloTalk bisa jadi salah satu pertimbanganmu. Di sini kamu bisa bercengkrama dengan pengguna dari berbagai negara yang juga sedang belajar bahasa asing.
Hal lain yang buat HelloTalk ini makin keren, kamu bisa melakukan pertukaran bahasa dengan orang asing. Misalnya, kamu ingin belajar Bahasa Inggris, sedangkan partnermu ingin belajar Bahasa Indonesia dan bisa berbahasa Inggris. Kamu bisa memintanya untuk diajari Bahasa Inggris dan kamu bisa menawarkan diri untuk mengajarinya Bahasa Indonesia.
Nggak cuma bercengkrama saja, ada fitur terjemahan dalam chat room juga. Kamu dan study partner bisa banget, nih, mengobrol tanpa canggung ketika ada grammar yang belum tepat, karena fitur ini akan membantu kamu untuk mengoreksi dan belajar struktur kata yang benar.
4. Duolingo
Siapa yang nggak kenal aplikasi dengan karakter Burung Hantu ikonik ini, sih? Duolingo adalah salah satu aplikasi belajar bahasa asing terpopuler karena menawarkan berbagai macam bahasa. Latihannya pun sangat mudah, sangat cocok di level pemula. Namun, aplikasi ini tidak bisa digunakan semaunya. Apabila kamu salah menjawab pertanyaan atau latihan, “nyawa” atau hati yang kamu miliki akan hilang satu. Ketika nyawamu habis, kamu perlu menunggu waktu hingga 24 jam untuk belajar lagi. Jadi, pastikan fokus selama belajar bahasa di Duolingo, ya!
5. Hibay
Kalau ingin belajar mengenai IELTS atau interaksi dengan orang lain, kamu bisa mencoba aplikasi Hibay. Aplikasi yang didesain dengan menggunakan bantuan AI ini menggunakan cara yang interaktif dengan berbagai macam topik, mulai dari daily topics hingga IELTS preparation. Di sini kamu bisa berlatih writing, speaking, listening, hingga reading. Bahkan, ada bot AI yang akan membantu menjelaskan kesalahan grammar yang kamu lakukan di sini. Namun, durasi penggunaannya sangat terbatas untuk yang free.
Sekarang, kamu nggak perlu bingung dengan sumber belajar Bahasa Inggris. Yang kamu perlukan adalah komitmen yang kuat agar bisa konsisten. Luangkan waktu setidaknya 30 menit untuk belajar Bahasa Inggris setiap hari.